ntb.kemenkumham.go.id - Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi, Amam Saifulhaq, mewakili Kakanwil Kemenkumham NTB menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Pengadilan, Kemenkumham, Kejaksaan, dan Kepolisian (Dilkumjakpol). Mengusung tema 'Penguatan dan Peningkatan Kemampuan, Optimalisasi Penanganan Perkara, dan Kesiapan Pilkada Serentak di Provinsi NTB Tahun 2024' rakor tersebut diselenggarakan di Hotel Lombok Raya, Mataram, Rabu (7/8).
Kegiatan ini dihadiri perwakilan Kanwil Kemenkumham NTB, Pengadilan Tinggi NTB, Kejaksaan Tinggi NTB, KPU dan Bawaslu Provinsi NTB, serta Polda NTB.
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda NTB Kombes Syarif Hidayat dalam sambutan kegiatan mengatakan, untuk dapat menyukseskan Pilkada Serentak 2024 di Provinsi NTB, seluruh pemangku kepentingan harus mampu menempatkan peran sesuai dengan tugas dan fungsi kementerian/lembaga atau instansi. "Kuatkan sinergi dan jaga netralitas aparat penegak hukum agar seluruh rangakaian Pilkada serentak Tahun 2024 di Provinsi NTB berjalan dengan aman dan tertib," ujar Syarif.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi oleh para narasumber masing-masing instansi.
Terpisah, Kakanwil Kemenkumham NTB Parlindungan mengatakan, sinergi aparat penegak hukum (APH) di NTB harus terus diperkuat utamanya dalam menghadapi Pilkada 2024 yang serentak akan digelar November 2024 mendatang.
Dalam sejumlah kesempatan, Menkumham Yasonna H Laoly menekankan agar jajaran Kemenkumham untuk bersinergi dengan APH baik di tingkat pusat maupun daerah. Sinergi ini penting mengingat tantangan tugas penegakan hukum yang semakin kompleks dan dinamis.
(Junianto Budi Setyawan)